Pencandraan Tanaman Srikaya

No Comments

Srikaya atau buah nona (Annona squamosa L.), adalah tanaman yang tergolong ke dalam genus Annona yang berasal dari daerah tropis. Buah srikaya berbentuk bulat dengan kulit bermata banyak (serupa sirsak). Daging buahnya berwarna putih. Berdasarkan hasil pengamatan yang telah kami lakukan, srikaya termasuk semak semi-hijau abadi atau pohon yang meranggas mencapai tinggi 8 m. Buahnya biasanya bundar atau mirip kerucut cemara, berdiameter 6-10 cm, dengan kulit berbenjol dan bersisik. Daging buahnya putih, menyerupai dan memiliki rasa seperti podeng.
Akar dan kulit srikaya mengandung senyawa flavonoid, borneol, camphor, terpen dan alkaloid, disamping itu akarnya juga mengandung saponin, tannin dan polifenol. Biji mengandung minyak, resin, dan bahan beracun yang bersifat iritan. Buah mengandung asam amino, gula buah dan mucilage (Anonim, 2008).
Akar berkhasiat sebagai antiradang, antidepresi, daun berkhasiat sebagai astringen, antelmentik, antiradang, mempercepat pematangan bisul, asbes, kudis, luka, borok dan ekzema. Biji berhasiat memacu encim pencernaan, antelmentikum dan insektisida. Kulit kayu berkhasiat astringen dan tonikum. Buah muda berkhasiat sebagai disentri dan gangguan pencernaan (Anonim, 2011).
Bagian tanaman yang dapat digunakan sebagai obat, yaitu daun, akar, buah, kulit kayu, dan bijinya.
1.    Daun digunakan untuk mengatasi:
batuk, demam, reumatik, menurunkan kadar asam urat darah yang tinggi, diare, disentri, cacingan, kutu kepala, pemakaian luar untuk borok, luka, bisul, skabies, kudis, dan ekzema.
2.    Biji digunakan untuk mengatasi:
pencernaan lemah, cacingan, dan mematikan kutu kepala dan serangga.
3.    Buah muda digunakan untuk mengatasi :
diare, disentri akut, dan gangguan pencernaan (atonik dispepsia).
4.    Akar digunakan untuk mengatasi:
sembelit, disentri akut, depresi mental, dan nyeri tulang punggung.
5.    Kulit kayu digunakan untuk mengatasi:
diare, disentri, dan luka berdarah.
 
Klasifikasi Annona squamosa L.
Kingdom         :  Plantae
Divisio             :  Spermatophyta
Sub divisi        :  Angiospermae
Kelas               :  Dicotyledoneae
Ordo                :  Annonales
Famili              :  Annonaceae
Genus              :  Annona
Spesies            :  Annona squamosa L.

Habitat : termasuk tumbuhan darat, tumbuh di dataran rendah sampai ketinggian 1000 m dpl, terutama pada tanah berpasir sampai tanah lempung berpasir dan dengan sistem drainase yang baik, pH 5,5-7,4, tumbuhan ini menyukai iklim panas, tidak terlalu dingin atau banyak hujan, tumbuhan ini tahan kekeringan dan akan tumbuh subur bila mendapatkan pengairan yang cukup ; Habitus : perdu sampai pohon ; Akar : termasuk perakaran tunggang ; Batang : termasuk semak semi-hijau abadi atau pohon yang meranggas mencapai tinggi 8m, bentuknya bulat (terse), permukaan batang berusuk (costatus), arah tumbuh batang tegak lurus (erectus), percabangan batang simpodial, kulit batang berwarna coklat muda ; Daun : bangun daun bulat memanjang (oblongus), ujung daun runcing (acutus), pangkal daun runcing (acutus), susunan tulang daun menyirip (penninervis), tepi daun rata (integer), permukaan daun warnanya hijau, bagian bawah hijau kebiruan, permukaan daun mengkilat (nitidus), permukaan bawah agak kasar, daging daun seperti kertas (papyraceus), tangkai daun pendek ; Bunga : bunga tunggal, dalam berkas 1-2 berhadapan atau disamping daun, dasar bentuk tugu (tinggi), kelopak segitiga, waktu kuncup bersambung seperti katup, kecil, mahkota segitiga, yang terluar berdaging tebal, panjang 2-2,5 cm, warna putih kekuningan, dengan pangkal yang berongga, benang sari berjumlah banyak, kepala sari bentuk topi, penghubung ruang sari melebar dan menutup ruang sari, putik banyak, setiap putik tersusun dari 1 daun buah ; Buah : buah majemuk agregat, berbentuk bulat membengkok di ujung, permukaan berbenjol–benjol, warnanya hijau berserbuk putih, garis tengah 5--10 cm, pada waktu masak sedikit atau banyak melepaskan diri satu dengan yang lain, daging buah berwarna putih, rasanya manis ; Biji : biji dalam satu buah agregat banyak, bijinya berwarna hitam, permukaan mengkilap.

DAFTAR PUSTAKA
Anonim. 2011. http://idayirpusceae.blogspot.com/2011/01/laporan-praktikum-taksonomi.html. Akses tanggal 6 November 2011 pukul 15.50.
Anonim. 2007. http://toiusd.multiply.com/journal/item/16/Annona_squamosa. Akses tanggal 6 November 2011 pukul 16.22.
Anonim. 2011.http://repository.usu.ac.id/bitstream/. Akses tanggal 6 November 2011 pukul 16.30.
Anonim. 2008. http://artikel-alternatif.blogspot.com/2008/01/manfaat-srikaya.html. Akses tanggal 6 November 2011 pukul 16.40.